Menu

Mode Gelap

Advertorial · 20 May 2022 15:45 WITA

Tiba di SDN 002 Nunukan, Gubernur Paliwang pun Ikut Menari


 Tiba di SDN 002 Nunukan, Gubernur Paliwang pun Ikut Menari Perbesar

NUNUKAN [siagasatu.co.id] – Gubernur Provinsi Kalimantan Utara H Zainal Arifin Paliwang selama ini terkenal dengan gaya kepemimpinannya yang nyentrik dan spontan. Beberapa kali, mantan wakapolda ini berusaha menunjukkan bahwa dirinya tidak ingin menjaga jarak dengan masyarakatnya.

Gubernur Zainal pernah nyebur ke kubangan lumpur saat melakukan peninjauan lapangan, menggendong nenek – nenek yang sedang sakit, ikut bermain drum bersama – sama anak marching band, dan yang terakhir ikut lomba lari bersama masyarakat di Pulau Bunyu.

Nah, Saat berkunjung di SDN 002 Nunukan untuk mencanangkan Bulan Imunisasi Nasional (BIAN) Tahun 2022, Rabu (18/5/2022), gubernur kembali menunjukkan gaya spontanitasnya.

Melihat lenggak lenggok para penari yang menyambutnya di pintu masuk SDN 002 Nunukan, Gubernur Paliwang yang mengenakan Sesingal, ikat kepala khas suku Tidung, secara spontan langsung ikut menirukan gerakan para penari dengan gembira.

Karena spontanitas itu, maka tak ayal lagi, suasana penyambutan yang awalnya terkesan formil sontak berubah menjadi penuh canda dan tawa ceria. Para siswa yang semula merasa takut karena akan disuntik vaksin pun sedikit terhibur dengan aksi orang nomor satu di Kalimantan Utara ini.® (PROKOMPIM – Tim Liputan)

Artikel ini telah dibaca 50 kali

badge-check

Administrator

Baca Lainnya

Selaraskan Pembangunan Kaltara, Gubernur Zainal Siap Jalankan Program Presiden Prabowo

12 February 2025 - 12:05 WITA

Selaraskan Pembangunan Kaltara, Gubernur Zainal Siap Jalankan Program Presiden Prabowo

Percepat Swasembada, Brigade Pangan Digelar di Nunukan

12 February 2025 - 11:59 WITA

Percepat Swasembada, Brigade Pangan Digelar di Nunukan

Panen Padi Bersama, Momentum Menjaga Ketahanan Pangan Dan Inflasi Daerah

11 February 2025 - 15:10 WITA

Momentum Menjaga Ketahanan Pangan Dan Inflasi Daerah

Perayaan Natal Oikumene, Gubernur Zainal Simbol Kerukunan dan Persaudaraan di Kaltara

11 February 2025 - 15:05 WITA

Gubernur Zainal Simbol Kerukunan dan Persaudaraan di Kaltara

Rapat Paripurna DPRD, Pengumuman Hasil Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

11 February 2025 - 08:07 WITA

Rapat Paripurna DPRD, Pengumuman Hasil Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Pj Wali Kota Kunjungi Bayi Kembar Siam di RSUD Dr. Soetomo, Pastikan Perawatan Optimal

11 February 2025 - 07:39 WITA

Pj Wali Kota Kunjungi Bayi Kembar Siam di RSUD
Trending di Advertorial