Menu

Mode Gelap

Advertorial · 29 Apr 2025 20:07 WITA

Tinjau Akses Infrastruktur, Wagub Harapkan Kontribusi Perusahaan Perbaiki Jalan Rusak


 Tinjau Akses Infrastruktur, Wagub Harapkan Kontribusi Perusahaan Perbaiki Jalan Rusak Perbesar

TANJUNG PALAS, siagasatu.co.id — Wakil Gubernur (Wagub) Ingkong Ala, SE, M.Si melakukan peninjauan jalan yang menghubungkan Tanjung Selor dengan sejumlah desa di Kecamatan Tanjung Palas Timur khususnya akses jalan menuju Kawasan Industri Tanah Kuning – Mangkupadi, Selasa (29/4)

Didampingi Pj. Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltara Dr. Bustan, S.E., M.Si dan Kepala Bapedda Litbang Kaltara Bertius, S.Hut, Wagub Ingkong melihat langsung kondisi sejumlah jalan yang mengalami kerusakan.

“Kita menindaklanjuti verifikasi lapangan apa yang sudah dibahas pak Sekprov bersama opd terkait bersama kemarin, dan hari ini kita langsung tindaklanjuti dan melihat kondisi yang terbagi beberapa segmentasi,” kata Wagub Ingkong.

Wagub Ingkong menyebutkan terdapat 2 segmen, yaitu segmen 1 dimulai dari Simpang jalan nasional Tanjung Selor – Tanah Kuning dengan panjang jalan yaitu 15,72 km, terdiri dari PT Benamakmur Selaras Sejahtera (BSS), PT. Abdi Borneo Plantation (ABP), PT. Tunas Borneo Plantation (TBP), PT. Pesona Khatulistiwa Nusantara (PKN) dan PT. DIL.

Baca Juga: RDP dengan Komisi II DPR RI, Gubernur Minta Pemerintah Pusat Fokus Bangun Perbatasan

Kemudian pada segmen 2 dengan panjang 37,66 km, berakhir di Desa Tanah Kuning, Simpang Depan Kantor Kecamatan Tanjung Palas Timur, terdiri dari perusahaan PT. Manunggal Jaya Pribadi, PT. Prima Bahagia Permai, PT. Kayan Plantation (KP), PT. Moa Maju Kurnia (MOA), PT. Bulungan Citra Persada dan KMS.

Ia mengungkapkan, pada segmentasi ini berdasarkan kondisinya ada 5 perusahaan yang dikerjakan bersama PU Kabupaten, PU Provinsi dan swasembada. “Kita harap untuk berikutnya tinggal melaksanakan segmen sudah di tanda tangani tadi, mungkin perhitungan tadi tidak bisa kita paksakan sesuai kemampuan,” ujarnya.

Wagub Ingkong meyakini selama ini perusahaan – perusahaan sudah banyak berkontribusi di Provinsi Kaltara. Sehingga pasti akan mendukung pemerintah dalam usaha memperbaiki jalan yang di perusahaan masing-masing.

Terkait kondisi keterbatasan anggaran, pemprov maupun pemkab tetap berharap perusahaan yang berada pada segmen 1 dan segmen 2 dapat membantu perbaikan akses jalan.

Karena itu, Wagub Ingkong berharap bulan Mei perbaikan jalan sudah bisa berjalan. Dan perusahaan yang berada di ruas jalan ini otomatis akan masuk dalam segmentasi tersebut, termasuk perusahaan yang lainnya.

“Kita tidak membaginya tapi secara keseluruhan total, kerusakan dan biaya yang dibutuhkan, tapi dari mereka perusahaan sendiri yang membahas dan merembuknya, tetap dibantu dan dipantau oleh instansi terkait mengenai biaya yang dibutuhkan,” ungkapnya.

Dia juga bersyukur bahwa dari Dinas PUPR Kabupaten Bulungan menyampaikan sudah memiliki anggaran sebesar Rp50 miliar pada tahun 2025 ini, tanpa ada kolaborasi pembangunan dipastikan tidak akan optimal.

“Nanti kita lihat kemampuannya seberapa, yang jelas kita ingin berpartisipasi dengan mengajak semua pihak dari perusahaan, swasta demikian juga kabupaten,” kata Wagub.

“Kita tidak berbicara status jalan tapi ini tergantung kemampuan tapi adalah masyarakat yang kita utamakan, status nomor 2, tapi kita lakukan ini untuk kelancaran perekonomian masyarakat,” tuntasnya.® (dkisp)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Administrator

Baca Lainnya

Tidak Memiliki Formasi Jabatan, Enam Pegawai Honorer Pemkot Tarakan Belum Diangkat PPPK

16 June 2025 - 11:41 WITA

Sebanyak 6 pegawai honor di lingkungan Pemerintah Kota

Tumbuh Positif, Realisasi Investasi Modal Kaltara Triwulan I Capai Rp6,41 Triliun

16 June 2025 - 11:21 WITA

Tumbuh Positif, Realisasi Investasi Modal Kaltara Triwulan I Capai Rp6,41 Triliun

Api Unggun Jadi Simbol Harapan dan Pelayanan Tulus Pemimpin Malinau

16 June 2025 - 07:03 WITA

Api Unggun Jadi Simbol Harapan dan Pelayanan Tulus Pemimpin Malinau

Wisata Alam Semolon Jadi Saksi Komitmen Baru Para Pemimpin Daerah Malinau

15 June 2025 - 19:53 WITA

Wisata Alam Semolon Jadi Saksi Komitmen Baru Para Pemimpin Daerah Malinau

Pemkab Malinau Gelar Upgrading Kepemimpinan, Perkuat Kapasitas dan Integritas Kepala OPD dan Camat

13 June 2025 - 20:47 WITA

Pemkab Malinau Gelar Upgrading Kepemimpinan

Kunjungi Sebatik, Ini Pesan Ignatius Kardinal Suharyo Pada Umat Katolik di Perbatasan

13 June 2025 - 09:13 WITA

Kunjungi Sebatik, Ini Pesan Ignatius Kardinal Suharyo Pada Umat Katolik di Perbatasan
Trending di Daerah