Menu

Mode Gelap

Advertorial · 15 Mar 2022 19:57 WITA

Masyarakat Tertib Ikuti Antrean


 Masyarakat Tertib Ikuti Antrean Perbesar

TANJUNG SELOR [siagasatu.co.id] – Gubernur Kalimantan Utara, Drs H Zainal A Paliwang SH, M.Hum memantau langsung Operasi Pasar Minyak Goreng yang digelar di halaman Kantor Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Mikro (Disperindagkop-UKM) Kaltara, Selasa (15/3/2022). Kehadiran Gubernur mendapat antusias ratusan masyarakat yang tertib mengikuti antrean dari kegiatan tersebut.

Secara bergiliran masyarakat mendapatkan masing-masing 2 liter minyak goreng untuk tiap kepala keluarga yang telah mendaftar menggunakan kartu keluarga melalui link whatsapp yang disebarkan kepada masyarakat. Sebanyak 2.400 liter minyak goreng disediakan dalam operasi pasar murah pemerintah melalui Disperindagkop-UKM Kaltara.

“Totalnya 2.400 liter minyak goreng kemasan 2 liter untuk disalurkan. Jadi pemerintah tidak diam, pemerintah selalu memperhatikan apa yang dibutuhkan masyarakat saat ini,” tegas Gubernur.

Gubernur menginginkan masyarakat agar tetap tenang dan tertib selama melakukan transaksi. Selain operasi pasar, kata Gubernur, pemprov terus berkoordinasi bersama satgas untuk memonitor distribusi minyak goreng di seluruh Kaltara.

“Hari ini sudah kita bongkar sebagian dari 3 kontainer sudah didistribusikan ke beberapa tempat. Insyaallah di Kaltara tidak ada masalah dan pasti diawasi satgas,” tegasnya kembali. Gubernur mengimbau masyarakat untuk tak perlu resah karena pemerintah akan terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya

“Pemerintah tidak tidur, pemerintah tidak diam, pemerintah tetap berusaha khususnya Pemprov Kaltara. Bukan hanya minyak goreng tapi semua untuk kebutuhan masyarakat Kaltara,” jelas Gubernur. Pada operasi pasar minyak goreng yang digelar 15 hingga 16 Maret tersebut, Gubernur mengapresiasi ketertiban masyarakat Kaltara dalam menghadapi berbagai situasi. (chai/dkisp)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Administrator

Baca Lainnya

Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD Tahun 2026 Resmi Dibuka

6 February 2025 - 10:24 WITA

Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD Tahun 2026 Resmi Dibuka

Kunjungan ke RSUD Malinau, Bupati Wempi Pelayanan Kesehatan Prioritas Utama Kita

6 February 2025 - 08:56 WITA

Bupati Wempi Pelayanan Kesehatan Prioritas Utama Kita

Peninjauan Perumahan Khusus oleh Pj. Wali Kota Tarakan

5 February 2025 - 15:41 WITA

Peninjauan Perumahan Khusus oleh Pj. Wali Kota Tarakan

Wakili Bupati Malinau Plh. Kadis DPMD Tutup Kegiatan KKN Mahasiswa Universitas Borneo Tarakan

5 February 2025 - 15:34 WITA

Kegiatan KKN Mahasiswa Universitas Borneo Tarakan

Mengenal Si Super Yang Panjang Umur

5 February 2025 - 15:28 WITA

Mengenal Si Super Yang Panjang Umur

Pemprov Kaltara Apresiasi Pandangan Umum Fraksi DPRD 4 Ranperda Prakarsa Pemerintah

4 February 2025 - 20:18 WITA

Pemprov Kaltara Apresiasi Pandangan Umum Fraksi DPRD 4 Ranperda Prakarsa Pemerintah
Trending di Advertorial