Menu

Mode Gelap

Advertorial · 1 Apr 2022 13:45 WITA

Ingatkan Soal Kesejahteraan Petani


 Ingatkan Soal Kesejahteraan Petani Perbesar

TARAKAN [siagasatu.co.id] – Setelah melantik Dewan Pengurus Cabang (DPC) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Nunukan beberapa waktu lalu. Gubernur Kaltara, Drs H Zainal A Paliwang SH, M.Hum kembali melantik DPC HKTI Kabupaten Bulungan, Malinau, Tana Tidung dan Kota Tarakan secara bersamaan di Ballroom Hotel Tarakan Plaza, Kamis (31/3/2022) malam.

“Organisasi HKTI memiliki peran penting dalam meningkatkan pendapatan, kesejahteraan, harkat dan martabat insan tani,” jelasnya.

Gubernur mengajak untuk terus memperkuat sinergi bersama Pemerintah Provinsi Kaltara untuk memajukan petani dan pertanian di Bumi Benuanta ini.

“Niat kita sederhana, berguna bagi para petani serta hadir mendampingi para petani saat terkena masalah agar petani semakin berjaya di negeri sendiri,” paparnya.

Selain itu, Gubernur mengingatkan kepada setiap Ketua DPC kabupaten/kota se-Kaltara untuk terus aktif bertumbuh dan berkembang demi mencapai tujuan bersama, seperti menjadikan Kaltara salah satu provinsi penyangga Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Timur khususnya disektor pertanian.

“Setiap kegiatan yang dilakukan wajib membuat laporan ke DPP, sehingga apa yang kita buat sekecil apapun itu harus dilaporkan, karena kalau tidak membuat laporan sama halnya tidak melakukan apa-apa,” kata Gubernur.

Agar dapat segera dikenal Masyarakat, HKTI perlu melakukan pendekatan dengan memperkenalkan HKTI dan menggaungkan nama HKTI dan itu menjafi tugas bagi setia DPC HKTI se Kaltara.

“Seperti misal saya ke KTT dan temu kumpul bersama para petani dan bertanya siapa nama ketua Umum DPP HKTI KTT, saya harap semua bisa menjawab,” imbuhnya. (dkisp)

Artikel ini telah dibaca 62 kali

badge-check

Administrator

Baca Lainnya

Selaraskan Pembangunan Kaltara, Gubernur Zainal Siap Jalankan Program Presiden Prabowo

12 February 2025 - 12:05 WITA

Selaraskan Pembangunan Kaltara, Gubernur Zainal Siap Jalankan Program Presiden Prabowo

Percepat Swasembada, Brigade Pangan Digelar di Nunukan

12 February 2025 - 11:59 WITA

Percepat Swasembada, Brigade Pangan Digelar di Nunukan

Panen Padi Bersama, Momentum Menjaga Ketahanan Pangan Dan Inflasi Daerah

11 February 2025 - 15:10 WITA

Momentum Menjaga Ketahanan Pangan Dan Inflasi Daerah

Perayaan Natal Oikumene, Gubernur Zainal Simbol Kerukunan dan Persaudaraan di Kaltara

11 February 2025 - 15:05 WITA

Gubernur Zainal Simbol Kerukunan dan Persaudaraan di Kaltara

Rapat Paripurna DPRD, Pengumuman Hasil Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

11 February 2025 - 08:07 WITA

Rapat Paripurna DPRD, Pengumuman Hasil Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Pj Wali Kota Kunjungi Bayi Kembar Siam di RSUD Dr. Soetomo, Pastikan Perawatan Optimal

11 February 2025 - 07:39 WITA

Pj Wali Kota Kunjungi Bayi Kembar Siam di RSUD
Trending di Advertorial