Menu

Mode Gelap

Daerah · 28 Sep 2022 10:29 WITA

Gelar Sosialisasi Untuk Milenial, Wabup Apresiasi Disnaker


 Gelar Sosialisasi Untuk Milenial, Wabup Apresiasi Disnaker Perbesar

MALINAU [siagasatu.co.id] – Wakil Bupati Malinau Jakaria, S.E., M.Si. memberikan apresiasi kepada Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) yang telah mengagendakan kegiatan sosialisasi tentang pelayanan antar kerja yang tentu ini sangat dibutuhkan oleh para calon pencari kerja yang ada di daerah khususnya di Kabupaten Malinau.

Hal ini disampaikan Jakaria dalam sambutannya saat membuka secara resmi Sosialisasi Pelayanan Antar Kerja yang diselenggarakan oleh Dinas Ketenagakerjaan di ruang Laga Feratu Kantor Bupati Malinau, pada Rabu (21/09).

“Oleh sebab itu kita patut bersyukur dengan adanya sosialisasi ini yang akan memberikan berbagai pembekalan terutama terkait soft skill dalam menghadapi tes seleksi. Tentu hal ini sebagai komitmen pemerintah daerah untuk turut mendorong dan membantu para pencari kerja khususnya bagi pencari kerja di kalangan usia produktif yang ada di Malinau,” ujarnya.

“Kepada para peserta sosialisasi khususnya adik-adik yang saat ini masih duduk di bangku SMP dan SMA, begitu pula yang masih menempuh pendidikan atau bahkan telah selesai di perguruan tinggi, agar saudara sekalian dapat mengikuti sosialisasi ini dengan sebaik-baiknya, pahami setiap informasi yang diberikan oleh narasumber sehingga bekal ini dapat berguna suatu saat ketika saudara sekalian mencari pekerjaan,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Drs. Emang Mering, M.Si. mengharapkan melalui sosialisasi ini para peserta dapat memahami apa yang harus dipersiapkan dalam menghadapi persaingan kerja karena terus terang untuk saat ini pencari kerja sangat kompetitif dengan syarat dan persyaratan yang ketat.

“Karena itulah kita melakukan pelatihan kerja kepada Milenial Kabupaten Malinau. Kedepan kami akan terus mengalokasikan kegiatan ini untuk memberi semangat kepada milenial dalam mempersiapkan diri menghadapi persaingan kerja,” ucapnya.

Hal ini juga berkaitan dengan tupoksi dari Dinas Ketenagakerjaan yang ingin menjalankan salah satu misi pemerintah daerah yaitu mewujudkan sumber daya manusia yang unggul. Kemudian masuk dalam program unggulan yaitu Milenial Mandiri.®

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Administrator

Baca Lainnya

Sekda Malinau Pimpin Apel Rutin Perdana Tahun 2025

6 January 2025 - 19:02 WITA

Sekda Malinau Pimpin Apel Rutin Perdana Tahun 2025

Apel Perdana 2025, Gubernur Zainal Motivasi ASN Dan Non ASN Semangat Mengabdi Ke Masyarakat

6 January 2025 - 17:44 WITA

Apel Perdana 2025, Gubernur Zainal Motivasi ASN Dan Non ASN Semangat Mengabdi Ke Masyarakat

Terima APBD Award, Gubernur Optimistis pada Peningkatan PAD Kaltara

6 January 2025 - 13:29 WITA

Terima APBD Award, Gubernur Optimistis pada Peningkatan PAD Kaltara

Gubernur Zainal Serahkan Bantuan Sosial Korban Kebakaran Rumah dan Tanah Longsor di Kota Tarakan

6 January 2025 - 11:43 WITA

Gubernur Zainal Serahkan Bantuan Sosial Korban Kebakaran Rumah dan Tanah Longsor Di Kota Tarakan

Pesta Budaya Meja Panjang, Ajang Pelestarian Tradisi Silaturahmi di Kaltara

5 January 2025 - 13:59 WITA

Pesta Budaya Meja Panjang, Ajang Pelestarian Tradisi Silaturahmi di Kaltara

Wabup Hanafiah Hadiri Peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI Ke 79 Tahun 2025

4 January 2025 - 20:15 WITA

Wabub Hanafiah Hadiri Peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI Ke 79 Tahun 2025
Trending di Advertorial